BUKA KEGIATAN RAKORNIS PEMASYARAKATAN, KAKANWIL INGATKAN KA.UPT PEMASYARAKATAN HARUS MAMPU IMPLEMENTASIKAN ARAHAN DIRJEN PEMASYARAKATAN

Tanjungpinang,- Aparatur Sipil Negara ( ASN ) sebagai unsur utama Sumber Daya Manusia ( SDM ) mempunyai peran penting dalam menentukan keberhasilan penyelenggaraan roda pemerintahan dalam pembangunan. Dan dalam upaya meningkatkan pelaksanaan kinerja petugas pemasyarakatan hari ini ( rabu / 29 juli 2020 ) diselenggarakan kegiatan Rapat Kerja Teknis Pemasyarakatan di Hotel Aston Tanjungpinang 28 - 30 juli 2020 dengan mengangkat tema “ Pelaksanaan Deteksi Dini Dalam Mencegah Gangguan Keamanan dan Ketertiban, Penangulangan serta Pencegahan Narkoba dengan Meningkatkan Sinergitas Bersama Stake Holder “.

Kakanwil Kemenkumham Kepri Agus Widjaja yang membuka langsung kegiatan Rakornis tersebut memberi sambutan sekaligus pembekalan kepada 30 orang peserta yang merupakan para Kepala Unit Pelaksana Teknis ( UPT ) Pemasyarakatan beserta jajarannya dan pejabat dilingkungan Kanwil Kepri.

Dalam pembekalan tersebut Kakanwil menyampaikan 3 arahan Direktur Jenderal Pemasyarakatan yang dapat mendorong Pemasyarakatan terus maju kedepan.

“ Penting bagi kita semua terutama jajaran Pemasyarakatan untuk mengetahui, memahami dan melaksanakan apa yang telah diinstruksikan oleh Dirjen Pemasyarakatan. 3 kunci tersebut adalah deteksi dini,perangi narkoba dan sinergitas dengan stake holder “, ujar Kakanwil.

Beliau menerangkan terkait deteksi dini pada Lapas dan Rutan di Kepulauan Riau ada beberapa penyebab yang dapat menyebabkan gangguan kamtib di lapangan antara lain kekurangan sarana dan prasarana, Rasio antara petugas pemasyarakatan dan wbp yang tidak seimbang, over kapasitas dan kurangnya kualitas SDM.

Disamping itu dirinya juga menjelaskan pelaksanaan P4GN di Lapas dan Rutan harus terus berjalan secara rutin yang mana pemberantasan Narkoba adalah komitmen bersama yang harus tetap dijaga konsistensinya, “ kita dapat melaksanakan P4GN ini dengan bersinergi dengan aparat penegak hukum lainnya seperti kepolisian dan BNN, selain itu bentuk sinergi dapat juga disejalankan dengan upaya–upaya kinerja pembinaan dan pelayanan penyelenggaraan pemasyarakatan, termasuk membangun sinergi dengan media informasi publik agar dapat meredam pemberitaan dan stigma negatif di masyarakat bersama stakeholder lainnya terutama dengan pemerintah daerah “, imbuhnya.

Dalam pembekalan tersebut Kakanwil juga meminta seluruh Kepala unit Teknis Pemasyarakatan dapat memnjadi contoh bagi bawahannya sehingga tujuan mulia dari dibentuknya pemasyarakatan dapat tercapai seperti apa yang dicita-citakan , “ sebagai seorang pemimpin saya meminta kepada seluruh Ka.UPT Pemasyarakatan untuk dapat menjadi role model bagi bawahannya yaitu kepemimpinan yang bisa menjadi teladan hal ini untuk memastikan organisasi yang dipimpinnya berjalan dinamik baik dari lini atas sampai dengan lini bawah dimana nilai kepemimpinan teladan hendaknya bisa di implementasikan serta diterapkan dalam menjalankan tanggung jawabnya sebagai seorang pemimpin yang baik “, pesannya menutup pembekalan.

Usai pembekalan oleh Kakanwil, kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh para narasumber yaitu ; Direktur TI dan Kerjasama Dirjen Pemasyarakatan Dodot Adikoeswanto dan Kasubdit Pencegahan dan Pemeliharaan Direktorat Keamanan dan Ketertiban Julianto Budi.

#KumhamPasti

#KanwilKepri

1111111111

Cetak