KUNJUNGI KANIM KELAS I TPI TANJUNGPINANG, PLT. KAKANWIL TINJAU PERSIAPAN LAUNCHING E-PASSPORT DAN PERESMIAN SIBOLANG

Tanjungpinang-, 13 Januari 2022. Plt. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Riau Ramelan Suprihadi bersama Kepala Bagian Umum Iwan Kurniawan melakukan kunjungan kerja monitoring ke Kantor Imigrasi Kelas I TPI Tanjungpinang. 

Kunjungan kerja kali ini bertujuan untuk melakukan monitoring terhadap persiapan kegiatan Hari Bhakti Imigrasi Ke-72 yang disejalankan dengan Launching E Passport dan peresmian SIBOLANG ( Ambil Paspor Langsung Pulang ) di Kantor Imigrasi Kelas I TPI Tanjungpinang. 

Plt. Kakanwil secara langsung meninjau lokasi yang akan dijadikan tempat berlangsungnya kegiatan yakni di Lapangan Tenis Kantor Imigrasi Kelas I TPI Tanjungpinang. Dalam lawatan nya kali ini beliau menyampaikan apresiasi sekaligus tantangan bagi jajaran Kanim Kelas I TPI Tanjungpinang agar dapat melaksanakan kegiatan dengan optimal. 

" Saya apreasiasi konsep acara yang baik sudah tersusun dengan baik hanya tinggal disempurnakan saja, namun saya ingatkan juga agar konsep ini bisa terealisasikan, jangan hanya sekedar konsep diatas kertas saja, wajib bisa sesuai bahkan lebih baik dari yang sudah direncanakan", ujarnya. 

Selanjutnya beliau berharap bahwa inovasi yang dilakukan Kanim Kelas I TPI Tanjungpinang ini nantinya bisa benar benar memberikan manfaat bagi masyarakat. 

" Inovasi itu bukan hanya tentang bagaimana peresmian nya saja, yang harus lebih diperhatikan adalah tindak lanjut agar fungsinya benar benar dapat dirasakan oleh masyarakat. Di sisi lain perlu juga dilakukan sosialisasi ke publik sebagai pengguna layanan melalui berbagai media yang ada, dan tak kalah pentingnya persiapkan SOP layanan dengan baik sehingga prosedur layanan lebih jelas dan terarah ", pesannya. 

Menutup kunjungan nya Plt. Kakanwil melakukan peninjauan secara langsung lokasi yang akan digunakan untuk inovasi SIBOLANG (Ambil Paspor Langsung Pulang) di Kantor Imigrasi Kelas I TPI Tanjungpinang. 

#KumhamSemakinPasti

#KanwilKepri

#KemenkumhamRI

IMG 20220113 152434 377IMG 20220113 152434 377IMG 20220113 152434 377

Cetak