MUDIK SEHAT, MUDIK AMAN BERSAMA KEMENKUMHAM RI

Tanjungpinang-, 28 April 2022. Sehubungan dengan akan dilaksanakan cuti bersama dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1443 H di lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, diselenggarakan Apel kesiapan pengamanan dan pelepasan kegiatan mudik bareng Kemenkumham tahun 2022 oleh Sekretaris Jenderal Kemenkumham RI Andap Budhi Revianto. 

Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Riau mengikuti kegiatan ini secara virtual dari Aula Ismail Saleh Kanwil Kemenkumham Kepri. Hadir secara langsung Plt. Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kepri Agung Rektono Seto Bersama Kepala Divisi Keimigrasian Morina Harahap dan pejabat struktural di lingkungan Kanwil Kemenkumham Kepri. 

Andap Budhi Revianto menyampaikan arahan nya kepada jajaran pegawai Kementerian Hukum dan HAM RI khususnya yang akan melaksanakan Mudik Bersama Kemenkumham Tahun 2022. Beliau menyampaikan lima hal pesan dari Menteri Hukum dan HAM RI terkait libur cuti Bersama dan persiapan mudik tahun 2022. 

“Saya sampaikan pesan Pak Menteri, pertama mulai dari pahami dan pedomani implementasikan berbagai aturan dan arahan tugas, semisal pesan Presiden yang masih harus tetap menaati protokol kesehatan, lalu pesan Menteri untuk mudik sehat, mudik aman. Kemudian poin kedua Prokes ketat dan disiplin jangan kasih kendor, kesehatan adalah milik kita, kalau tidak menjaga diri sendiri siapa yg mau menjaga, lindungi keluarga anda.” Ujarnya. 

Kemudian beliau pun menambahkan bagaimana pentingnya menjaga Kesiapan Pengamanan pelayanan publik semasa libur, terutama bagi pegawai teknis yang ada di lapangan. 

“ Saya harap teman - teman dari satuan pengamanan harus melaksanakan tugas. Apabila ada kejadian kejadian negative, cegah sejak dini. Di kesempatan yang sama, segera lapor ke pimpinan. Terakhir yang terpenting aman secara keseluruhan, perjalanan pulang sehat lahir batin, aman, kondusif dan masyarakat terlayani dengan baik.”jelasnya. 

Tidak lupa beliau pun menyampaikan ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah kepada seluruh jajaran Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia. 

Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan pelepasan Bus Mudik Bersama Kemenkumham Tahun 2022, dimana total 791 orang yang terdiri dari pegawai dan keluarga mengikuti mudik melalui jalur darat yang dilaksanakan oleh Kemenkumham secara gratis ke berbagai daerah di Indonesia. Sekjen Kemenkumham dalam kesempatan ini menyapa secara langsung pemudik yang ada di dalam bus dan melakukan doa Bersama. 

#KumhamSemakinPasti

#KanwilKepri

#KemenkumhamRI

FB IMG 1651140981395FB IMG 1651140981395FB IMG 1651140981395

Cetak