EVALUASI ANGGARAN SEMESTER I TAHUN ANGGARAN 2022

Tanjungpinang-, 04 Juli 2022. Sebagai bentuk nyata pembinaan dalam pengelolaan keuangan seluruh satuan kerja yang berada di bawah naungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Riau, diselenggarakan kegiatan Evaluasi Pelaksanaan Anggaran Semester I Tahun 2022 secara langsung maupun virtual.

Kegiatan ini dilaksanakan sehubungan akan berakhirnya Semester I TA 2022 dan masih rendahnya realisasi anggaran pada beberapa satuan kerja di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian
Hukum dan HAM Kepulauan Riau.

Hadir dalam kegiatan ini sekaligus memimpin evaluasi, Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kepri, Saffar Muhammad Godam bersama Kepala Divisi Administrasi Agung Rektono Seto, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Darsyad, Kepala Divisi Pemasyarakatan Dwinastiti.

Kakanwil membuka kegiatan dengan memberikan arahan terkait pengelolaan anggaran. Beliau mengatakan betapa pentingnya suatu evaluasi terutama dalam bidang keuangan.

" Evaluasi merupakan serangkaian kegiatan atau aktivitas yang bertujuan untuk dapat mengukur tingkat keberhasilan pada sesuatu. Sehingga hari ini kita duduk bersama untuk mencari jalan keluar terbaik terkait pengelolaan keuangan." ungkapnya.

Kemudian beliau dalam kegiatan ini memfokuskan pada nilai realisasi anggaran yang masih rendah.

" Untuk nilai realisasi yang masih rendah , disini kita coba mencari apa yang menjadi penyebabnya dan saya minta untuk langsung dicari jalan keluarnya." ujarnya.

Kakanwil juga berpesan kepada setiap satuan kerja perlu membuat kalender kerja agar realisasi dapat dicapai sesuai target yang telah ditentukan,  serta meminta satuan kerja yang memiliki belanja modal yang belum dilaksanakan untuk dapat memperhatikan waktu pelaksanaan terutama pengadaan yang dilakukan dengan metode tender/Seleksi.

Peserta yang hadir dalam kegiatan ini yakni Kuasa Pengguna Anggaran ( KPA) masing masing satuan kerja bersama pengelola keuangan yang terkait.

#KumhamSemakinPasti
#KanwilKepri
#KemenkumhamRI

Evaluasi Anggaran Semester I 1Evaluasi Anggaran Semester I 1Evaluasi Anggaran Semester I 1Evaluasi Anggaran Semester I 1


Cetak   E-mail