TELECONFERENCE OPTIMALISASI SP4N LAPOR! DAN APLIKASI SIPPN

Batam,- ( senin / 27 juli 2020 ) Lapor adalah aspirasi pengaduan oleh rakyat yang merupakan bagian penting dari pelayanan publik yang mana termasuk didalamnya pengelolaan aplikasi SIPPN ( Sistem Informasi Pelayanan Publik Nasional ), dimana peningkatan kualitas berbanding lurus dengan keinginan masyarakat untuk memperoleh pelayanan yang baik, hal ini disampaikan oleh Sekjen Kemenkumham Bambang Rantam Sariwanto saat buka kegiatan sekaligus beri arahan pada acara yang diselenggarakan oleh Biro Humas, Hukum dan Kerjasama dengan agenda Optimalisasi SP4N Lapor! Dan Sistem Informasi Pelayanan Publik Nasional ( SIPPN ) sebagai upaya peningkatan pelayanan publik melalui media teleconference.

Dalam arahannya tersebut beliau juga meminta agar pengelolaan pengaduan pada Kemenkumham dapat dikelola dengan baik sehingga dapat meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), “ ini tentunya menjadi suatu hal yang sangat penting dimana pengelolaan pengaduan haruslah berjalan dengan optimal serta memproses semua pengaduan dengan cepat dan tuntas sesuai batas waktu yang telah ditetapkan agar menjadi tidak berlarut larut sehingga masyarakat akan merasa terlayani dengan baik “, imbuhnya.

Usai dibuka secara resmi, kegiatan ini kemudian dilanjutkan dengan pemaparan materi yang menghadirkan narasumber langsung dari Kemenpan-RB yaitu Prof.Dr.Diah Natalisa Deputi Bidang Pelayanan Publik yang menyampaikan paparan dengan judul materi yaitu “ arah kebijakan dan pengembangan SP4N-LAPOR! dan SIPPN “.

Tampak hadir mengikuti kegiatan teleconference ini Kepala Divisi Administrasi Ajar Anggono, Kepala Rudenim Pusat Tanjungpinang Ismoyo, para Kepala Unit Pelaksana Teknis ( UPT ) Imigrasi dan Pemasyarakatan, serta para pejabat di UPT Imigrasi dan Pemasyarakatan di lingkungan kanwil Kepulauan Riau yang di laksanakan di aula Kanim Batam usai kegiatan pengarahan oleh Kepala BPSDM Asep Kurnia.

#KumhamPasti

#KanwilKepri

111


Cetak   E-mail