PELANTIKAN DAN PENGAMBILAN SUMPAH JABATAN PEJABAT IMIGRASI DI LINGKUNGAN KANWIL KEPRI

Batam,- Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Riau Husni Thamrin pimpin pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Pejabat Administrasi dilingkungan Kanwil Kepulauan Riau ( 09/02 ). 

Hal ini untuk menindak lanjuti Surat Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor M.HH-16.KP.03.03 TAHUN 2021 Tanggal 22 Januari 2021 Tentang Pemberhentian Dan Pengangkatan Dari Dan Dalam Jabatan Administrasi Di Lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia.

Dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan pencegahan penyebaran covid-19 , 45 ( empat puluh lima ) orang pejabat administrasi di lingkungan imigrasi dilantik dan diambil sumpah jabatannya secara bersamaan, namun tidak semua pejabat yang dilantik ikut hadir secara langsung, sebagian pejabat ( 21 orang ) mengikuti melalui virtual dengan aplikasi zoom meeting. 

“ Selamat saya ucapkan kepada seluruh pejabat yang baru dilantik, segera secepatnya menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja baru “, pinta Kakanwil saat mengawali sambutan pada acara pelantikan yang digelar di aula Kanim Kelas I Khusus TPI Batam.

Lebih lanjut Kakanwil menyebutkan Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan dan Pelantikan Serta Serah Terima Jabatan Pejabat Administrasi di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum Dan HAM Kepulauan Riau merupakan bagian dari kebijakan strategis pimpinan untuk memastikan bahwa organisasi di Kementerian Hukum Dan HAM selalu diisi oleh tenaga-tenaga yang kompeten, bersemangat dan memiliki komitmen.

“ Berbagai faktor selalu dipertimbangkan oleh pimpinan dalam mengatur komposisi Sumber Daya Manusianya. namun pada dasarnya, setiap keputusan dalam promosi maupun mutasi diambil untuk alasan yang terbaik bagi organisasi “, urai Kakanwil.

Terkait Reformasi Birokrasi secara khusus beliau meminta agar para pejabat yang baru dilantik dapat melaksanakan amanah yang diemban dengan penuh tanggung jawab serta berkomitmen penuh dalam percepatan Reformasi Birokrasi dilingkungan Kanwil Kumham Kepulauan Riau.

“ Saudara-saudara yang baru dilantik saya harapkan mampu menjalankan amanah yang diberikan pimpinan dengan penuh tanggungjawab, khususnya kepada para Ka.UPT saya minta untuk segera melakukan langkah-langkah nyata percepatan pelaksanaan Reformasi Birokrasi agar satker yang dipimpinnya mampu meraih predikat WBK / WBBM pada tahun ini “, ujarnya.

Disamping itu Kakanwil juga menegaskan sebagai seorang pemimpin harus mampu jadi contoh teladan bagi bawahannya, “ Seorang pemimpin harus bisa jadi role model / panutan atau teladan bagi bawahannya, pemimpin yang handal akan mampu memberikan aura positif serta semangat dalam memacu jajarannya untuk meningkatkan kinerja “, sebut kakanwil.

 

Di era seperti saat ini diperlukan pula seorang pemimpin yang inovatif dan melayani yaitu kepemimpinan yang inovatif merupakan model kepemimpinan yang berpikir untuk melakukan terobosan dan berupaya menghadirkan masa depan dimasa sekarang. Sedangkan, kepemimpinan melayani berasal dari sikap diri sendiri dimana dapat menjadi yang terdepan dalam memberikan pelayanan , imbuhnya.

Berbicara tentang kedisiplinan Kakanwil meminta para pejabat untuk lebih proaktif pada bawahannya, “ pada bulan februari tahun ini tunjangan kinerja sudah berbasis kinerja yang mana dalam hal ini diperlukan penilaian para pejabat terhadap bawahannya setiap hari pada jurnal harian di aplikasi simpeg, untuk itu dirinya meminta agar penilaian ini dapat dilakukan seobjektif mungkin sehingga tunjangan kinerja yang didapat adalah benar-benar berbasis kinerja “, tuturnya.

Menutup sambutannya beliau berpesan kepada hadirin yang hadir dan jajaran dilingkungan kantor wilayah untuk tetap mematuhi protokol kesehatan, “ pemutusan rantai penyebaran covid-19 adalah tanggung jawab kita semua, untuk itu disetiap kesempatan yang ada tak bosan-bosannya saya mengingatkan kepada kita semua agar tetap mematuhi protokol kesehatan dimanapun kita berada “, pungkasnya.

Acara pelantikan ini disejalankan juga dengan serah terima jabatan Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tarempa dan Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Belakang Padang.

#KumhamPasti

#KanwilKepri

FB IMG 1612856408025FB IMG 1612856408025FB IMG 1612856408025FB IMG 1612856408025FB IMG 1612856408025FB IMG 1612856408025FB IMG 1612856408025FB IMG 1612856408025FB IMG 1612856408025FB IMG 1612856408025FB IMG 1612856408025FB IMG 1612856408025

 


Cetak   E-mail