IBADAH NATAL PERSEKUTUAN OIKUMENE KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM KEPULUAUAN RIAU

Tanjungpinang,-  ( Senin / 20 Desember 2021 ) Dalam rangka merayakan Hari Natal Tahun 2021 serta Ucapan Syukur  memasuki Tahun 2022, Persekutuan Oikumene Kemenkumham Kepulauan Riau menyelenggarakan kegiatan Ibadah Natal dan Perayaan Bersama di Aula Ismail Saleh, Kanwil Kemenkumham Kepri. 

Kegiatan yang diikuti oleh pegawai  Kristiani Kemenkumham Kepulauan Riau secara langsung, juga di relay melalui aplikasi zoom sehingga  dapat diikuti oleh seluruh pegawai Kristiani di Unit Pelaksana Teknis di Lingkungan Kantor Wilayah Kemenkumham Kepulauan Riau ini  mengangkat tema  “ Cinta Kasih Yesus Yang Menggerakkan Persaudaraan “.  

Melalui Firman Tuhan yang disampaikan oleh Pendeta Yoseph dari Gereja Sion Tanjungpinang, tema ini diharapkan dapat menjadi tuntunan bagi umat Kristiani di lingkungan Kemenkumham Kepulauan Riau untuk menjadi teladan dalam mengasihi sesama serta mempererat persatuan dan persaudaraan.  

Kepala Divisi Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Kepulauan Riau sekaligus Koordinator Wilayah Persekutuan Oikumene Kemenkumham Kepulauan Riau dalam sambutannya menyampaikan sukacita yang mendalam atas terselenggaranya Natal Persekutuan Oikumene pertama di lingkungan Kemenkumham Kepulauan Riau. 

" Tahun ini kepengurusan Oikumene Kemenkumham Kepri baru saja terbentuk dan ini bukan terjadi secata kebetulan, saya meyakini ini semua karena kasih dan kemurahan Tuhan. Tentu ini bagian dari refleksi tema kita yakni Cinta Kasih Kristus yang Menggerakan Persaudaraan" ungkapnya. 

Dalam kesempatan yang sama beliau juga menyampaikan apresiasi atas partisipasi seluruh pegawai Kristiani di lingkungan Kemenkumham Kepri serta apresiasi kepada Bapak Yohanes selaku Pengurus Panti Asuhan Anugerah yang telah berkenan hadir bersama perwakilan anak2 panti Asuhan sebagai bentuk kemitraan dan kerjasama yang selama ini telah terjalin baik. 

Harapan kita bersama Persekutuan Oikumene Kemenkumham Kepulauan Riau senantiasa menjadi berkat bagi lingkungan sekitar. 

#KumhamSemakinPasti

#KanwiKepri

#KemenkumhamRI

FB IMG 1640054182818FB IMG 1640054182818FB IMG 1640054182818FB IMG 1640054182818FB IMG 1640054182818


Cetak   E-mail