SAFARI RAMADHAN KE RUTAN TANJUNG BALAI KARIMUN, KAKANWIL BUKA KEGIATAN PESANTREN KILAT WARGA BINAAN

WhatsApp Image 2024 03 27 at 7.01.30 PM

 

Tanjung Balai Karimun,- (27/03) Agenda Kunjungan Kerja Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Surya Mataram didampingi oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Dwinastiti, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Sasmita, Kepala Rudenim Pusat Tanjungpinang , Kepala Kantor Imigrasi Tanjung Balai Karimun dilanjutkan dengan kegiatan safari ramadhan ke Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Tanjung Balai Karimun (TBK), sore hari tadi.

Beliau disambut hangat oleh Kepala Rutan Arjiunna dengan diiringi pemukulan kompang tradisional. Kedatangan kakanwil selain dalam rangka safari ramadhan juga disejalankan dengan pembukaan pesantren ramadhan untuk warga binaan Rutan TBK. Acara yang dilaksanakan sebelum waktu berbuka ini diisi dengan tausiyah agama oleh penceramah setempat.

Sebelumnya dalam sambutannya Kakanwil mengungkapkan dirinya sangat mengapresiasi penyelenggaraan kegiatan ini oleh Kepala Rutan dan Jajarannya, “saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Kepala Rutan dan jajarannya atas terselenggaranya kegiatan ini yang tentunya bertujuan positif untuk pembinaan kepribadian bagi warga binaan yaitu peningkatan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT melalui pendalaman ilmu agama “, ujar Kakanwil.

Beliau juga menyampaikan dalam sambutannya tentang rasa Cinta dan Keikhlasan yang bisa kita terapkan dalam pekerjaan kita sehari-hari khususnya jajaran kemenkumham."Dengan cinta dan ikhlas, pasti kita akan memperolah kebaikan dalam setiap pekerjaan dan aktifitas kita, maka dari itu selalu tanamkan rasa cinta dan ikhlas pada diri kita masing-masing",jelasnya.

Dalam acara pembukaan pesantren tersebut Kakanwil bersama dengan Kadivpas, Kadivyankumham, KaRudenim dan Kakanim TBK secara simbolis mengalungkan kartu tanda peserta kepada perwakilan warga binaan tanda secara resmi kegiatan pesantren telah dibuka. Selain itu Kakanwil juga memberikan Piagam Penghargaan Kepada Nurhanafi Bin Syamsuar (Sebagai Finalis Lomba Dakwah Antar Warga Binaan Pada Seleksi Tingkat Nasional) dan pemberian Santunan Kepada 10 Anak Yatim Piatu. Kegiatan dilanjutkan dengan kegiatan Buka Bersama dengan seluruh Jajaran Kemenkumham.


Cetak   E-mail