Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Featured

443 PESERTA SELEKSI CPNS KANWIL KEMENKUMHAM KEPRI IKUTI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG KESEHATAN, PENGAMATAN FISIK & PSIKOTES

IMG 5637

 

Tanjungpinang-, 20 November 2024. Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Riau Tahun 2024 kembali berlanjut ke tahap berikutnya, yakni Seleksi Kompetensi Bidang Kesehatan, Pengamatan Fisik & Psikotes.

Seleksi kali ini bertempat di dua lokasi, SKB Kesehatan dan Pengamatan Fisik bertempat di RSAL Dr. Midiyato Suratani Tanjungpinang dan SKB Psikotes yang diselemggarakan di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Riau.

Tes Kesehatan dan Pengamatan Fisik hari pertama ini dihadiri oleh 231 orang peserta yang mana pemeriksanaan dilakukan meliputi pemeriksanaan Tinggi Badan & Berat Badan, Tekanan Darah, Tuberculosis (TBC), HIV, Pemeriksaan Tato dan Rectal Toucher bagi pelamar SLTA, sementara bagi Non-SLTA hanya pemeriksaan Tekanan Darah, Tuberculosis (TBC) dan HIV.

Sementara itu Psikotes hari pertama dihadiri oleh 212 orang peserta yang terbagi kedalam empat sesi. Perlu diketahui bahwa Seleksi Kompetensi Bidang Kesehatan, Pengamatan Fisik & Psikotes ini merupakan salah satu tahap yang dapat mengugurkan peserta.

Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Sasmita yang hadir langsung di lokasi tes, menyampaikan kepada seluruh peserta untuk selalu fokus dan memberikan yang terbaik pada setiap tahapan.

“Selamat sudah berhasil melewati tahap Seleksi Kompetensi Dasar berbasis CAT, ini saatnya kalian kembali menunjukan kemampuan terbaik agar bisa terus melaju ke tahap selanjutnya.” Tuturnya.

logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
KEPULAUAN RIAU


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jalan Daeng Kamboja, Tanjungpinang, 291225
PikPng.com phone icon png 604605   +628117709007
PikPng.com email png 581646   kanwilkepri@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humas.kanwilkumham.kepri@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI

Statistik Kunjungan