Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Featured

GELARAN SEMINAR APOSTILLE OLEH PENGDA INI KOTA BATAM, KANWIL KEPRI MINTA NOTARIS SELALU MEMPERBAHARUI PENGETAHUAN DAN INFORMASI HUKUM TERKINI

WhatsApp Image 2023 06 13 at 13.09.14

Kantor Wilayah Kemenkumham Kepri menyambut baik gelaran Seminar Apostille yang diinisiasi oleh Pengda INI Kota Batam. Kegiatan ini merupakan bagian rangkaian menyambut HUT INI ke-115 yang akan diperingati pada Juli nanti. Diikuti oleh 108 orang peserta yang terdiri dari Notaris Kota Batam dan sekitarnya serta para Anggota Luar Biasa (ALB) yang sedang menjalani magang di berbagai kantor Notaris, seminar ini menghadirkan Arisy Nabawi dari Direktorat OPHI Ditjen AHU sebagai pembicara utama.

Kasubbid Pelayananan AHU, Rorif Desvyati, dalam penyampaiannya berharap agar para Notaris maupun ALB yang mengikuti kegiatan dimaksud bukan hanya sekedar mengejar poin, melainkan harus benar-benar memahami urgensi, bisnis proses dan manfaat dari Layanan Apostille. "Sangat penting bagi Notaris untuk tidak menutup diri hanya sebatas pada UU Jabatan Notaris, harus selalu punya keinginan untuk meng-upgrade dan meng-update semua perkembangan informasi hukum yang terbaru karena hukum itu sendiri bersifat dinamis", tuturnya.

Selain itu juga ditekankan kepada seluruh peserta yang hadir, agar selalu menjaga kondusifitas dan soliditas organisasi Notaris di wilayah.

#KumhamSemakinPasti
#KanwilKemenkumhamKepri
#KemenkumhamRI
#YasonnaLaoly
#KakanwilKemenkumhamKepri
#SaffarMGodam
#KanwilKepriWBK

WhatsApp Image 2023 06 13 at 13.09.14 1

logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
KEPULAUAN RIAU


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jalan Daeng Kamboja, Tanjungpinang, 291225
PikPng.com phone icon png 604605   +628117709007
PikPng.com email png 581646   kanwilkepri@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humas.kanwilkumham.kepri@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI

Statistik Kunjungan