Tanjungpinang, 22 November 2024 – Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Tahun 2024 untuk wilayah Kepulauan Riau memasuki hari ketiga. Kegiatan ini meliputi dua jenis tes, yakni Pemeriksaan Kesehatan dan Fisik serta Psikotes, yang diikuti oleh total 378 peserta.
Pada sesi Pemeriksaan Kesehatan dan Fisik, sebanyak 216 peserta dijadwalkan mengikuti seleksi. Rinciannya adalah pada sesi pertama, 105 dari 108 peserta hadir, sementara 3 orang tidak hadir. Di sesi kedua, 103 dari 108 peserta hadir, sedangkan 5 orang tidak hadir. Secara keseluruhan, tingkat kehadiran mencapai 208 orang, dengan 8 peserta tidak hadir.
Psikotes yang digelar di Kantor Wilayah Kemenkumham Kepri diikuti oleh total 180 peserta yang terbagi dalam tiga sesi. Pada sesi pertama, 55 peserta hadir dan 5 orang tidak hadir. Sesi kedua diikuti oleh 54 peserta, sementara 6 orang absen. Di sesi terakhir, 53 peserta hadir dan 7 orang tidak hadir. Secara keseluruhan, 162 peserta mengikuti psikotes, sementara 18 orang tidak hadir.
Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Kemenkumham Kepulauan Riau, Sasmita, yang juga bertindak sebagai Koordinator Pelaksanaan SKB Non-CAT, memberikan pesan kepada seluruh peserta yang hadir. “Seleksi ini masih panjang. Setelah ini, akan ada tahap wawancara, tes praktik kerja, tes SKB CAT, dan tes kesamaptaan. Jaga kesehatan dan persiapkan diri sebaik-baiknya,” ujar Sasmita saat memberikan arahan di lokasi kegiatan.