Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Featured

BAKTI SOSIAL DONOR DARAH DALAM RANGKA HARI LAHIR KEMENKUMHAM KE-78, WUJUD KANWIL KUMHAM KEPRI PEDULI TERHADAP SESAMA

IMG_9426.JPG
Tanjungpinang,- Sebagai wujud kepedulian terhadap sesama, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Ham Kepulauan Riau bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) kota Tanjungpinang menyelenggarakan kegiatan Donor Darah di aula Ismail Saleh (Selasa/08 Agustus 2023). Bakti sosial donor darah ini adalah bagian dari rangkaian kegiatan menyambut Hari Lahir Kementerian Hukum dan Ham (HDKD) ke-78 Tahun 2023.
Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Saffar M.Godam dalam sambutannya saat membuka kegiatan Donor Darah tersebut mengungkapkan bahwa tujuan utama dari di laksanakannya kegiatan ini adalah sebagai bentuk kepedulian jajarannya terhadap permasalahan kebutuhan darah bagi masyarakat luas, khususnya diwilayah Tanjungpinang.
“ Beberapa waktu lalu saya pernah membaca sebuah literatur dari World Health Organization (WHO) yang menyatakan bahwa kebutuhan darah bagi negara berkembang saat ini yang baru terpenuhi adalah sebesar 40%, jadi masih ada kekurangan 60% dari seharusnya. Ini menandakan betapa berartinya darah yang kita sumbangkan dalam kegiatan hari ini untuk membantu kebutuhan stok darah yang ada pada Palang Merah Indonesia (PMI)”, sebut Kakanwil.
Menurut data Palang Merah Indonesia (PMI), stok darah yang dimiliki unit donor darah (UDD) di seluruh Indonesia sebanyak 77.438 kantong per 14 Juni 2023. Jumlah itu masih jauh di bawah estimasi kebutuhan kantong darah yang ideal sesuai standar WHO yakni total kebutuhan kantong darah di setiap negara idealnya sebanyak 2% dari total penduduk. Dengan populasi yang sebanyak 277,75 juta jiwa pada 2022, maka jumlah kantong darah yang dibutuhkan Indonesia diperkirakan sebanyak 5,56 juta per tahun.
Mengingat pentingnya aksi donor darah seperti ini, lebih lanjut Saffar berharap kegiatan donor darah tidak hanya dilakukan pada saat momen tertentu saja namun dapat dilaksanakan secara rutin, “darah yang kita donorkan akan menjadi penyelamat bagi orang yang membutuhkan, dengan semakin sering kita mengadakan kegiatan donor darah ini maka setidaknya kita turut membantu PMI dalam pemenuhan stok darah bagi masyarakat, selain itu dengan rutinnya kita mendonorkan darah maka akan menjaga kesehatan tubuh kita sebab tubuh akan segera memproduksi sel darah merah yang baru untuk mengganti darah yang berkurang, darah pun akan tergantikan menjadi darah yang lebih segar dan sehat”, tuturnya.
Tak lupa dalam kesempatan tersebut beliau menyampaikan apresiasi kepada seluruh pendonor yang telah berpartisipasi dalam aksi sosial ini, “ pada kesempatan ini saya ingin mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada peserta yang telah hadir dan berkenan untuk mendonorkan darahnya , semoga apa yang kita lakukan ini akan menjadi amal ibadah kita kelak di kemudian hari”, tutup Kakanwil.
Donor darah yang dilaksanakan hingga pukul 12.00 Wib, berhasil mengumpulkan 50 kantong darah yang berasal dari pegawai kantor wilayah dan perwakilan pegawai dari satuan kerja pemasyarakatan dan imigrasi wilayah Tanjungpinang dan Bintan.

 

IMG_9406.JPG

IMG_9345.JPG

IMG_9438.JPGIMG_9445.JPG

 

 

 

 

logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
KEPULAUAN RIAU


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jalan Daeng Kamboja, Tanjungpinang, 291225
PikPng.com phone icon png 604605   +628117709007
PikPng.com email png 581646   kanwilkepri@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humas.kanwilkumham.kepri@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI

Statistik Kunjungan