Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Featured

MENKUMHAM RI AJAK MAHASISWA KONTRIBUSI PENGEMBANGAN HUKUM DI INDONESIA

WhatsApp Image 2024 10 12 at 18.07.10

 

Palu - Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Republik Indonesia (RI) Supratman Andi Agtas mengajak generasi muda atau para mahasiswa untuk turut berkontribusi dalam pengembangan hukum di Indonesia.

"Dengan semakin kompleksnya tantangan zaman, kita harus terus memperkuat regulasi melalui pendekatan berbasis elektronik," kata Menkumham RI Supratman Andi Agtas saat menjadi pembicara pada kuliah umum di Universitas Tadulako di Palu, Sabtu.

Pada kesempatan itu, ia menjelaskan terkait perkembangan sistem hukum di Indonesia. Menkumham RI Supratman, yang juga dikenal sebagai mantan dosen di kampus ini menekankan pentingnya penguatan peraturan perundang-undangan sebagai instrumen utama dalam mendukung pembangunan nasional.

Oleh karena itu, ia mengajak seluruh elemen, termasuk akademisi, untuk ikut berperan dalam proses pembentukan hukum yang berorientasi pada kepastian, kemanfaatan, dan keadilan.

Selain itu, Menkumham juga mengharapkan kepada mahasiswa Universitas Tadulako Palu untuk tumbuh menjadi generasi yang tangguh, dan siap menghadapi arus tantangan global dalam memberikan kontribusi untuk pengembangan hukum di Indonesia.

"Harapan Indonesia Emas 2045 berada di tangan para generasi muda saat ini, dalam menyongsong masa depan gemilang yang kita impikan bersama," ujarnya.

logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
KEPULAUAN RIAU


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jalan Daeng Kamboja, Tanjungpinang, 291225
PikPng.com phone icon png 604605   +628117709007
PikPng.com email png 581646   kanwilkepri@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humas.kanwilkumham.kepri@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI

Statistik Kunjungan