Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Featured

RAPAT TIMPORA KECAMATAN BELAKANGPADANG, KAKANWIL : MARI CIPTAKAN SITUASI AMAN DAN NYAMAN DI BULAN SUCI RAMADAN DAN HARI RAYA IDUL FITRI

Batam-, 26 Maret 2024. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Riau I Nyoman Gede Surya Mataram hadir secara langsung pada kegiatan Rapat Tim Pengawasan Orang Asing yang diselenggarakan oleh Kantor Imigrasi Kelas II TPI Belakangpadang.

Bertempat di I Hotel Batam, Kakanwil dalam kegiatan kali ini berkesempatan memberikan sambutan sekaligus membuka acara. Beliau dalam sambutannya mengatakan Peran Rapat Timpora merupakan forum agar kita dapat bersinergi dengan berbagi informasi dan menyatukan langkah didalam hal Pengawasan Orang Asing.

“ Pada kesempatan yang baik ini, saya mengajak agar anggota tim pengawasan orang asing dapat menciptakan situasi yang aman sesuai dengan tugas dan fungsi dari Instansi yang menaungi kita.” Ujarnya.

Beliau pun kemudian menambahkan bagaimana perlintasan orang asing di Kecamatan Belakangpadang akan semakin meningkat khususnya dalam setiap momentum hari raya, tentunya akan disertai dengan peningkatan lalu lintas masuknya Warga Negara Asing ke wilayah Indonesia untuk mempererat jalinan tali silaturahmi bersama saudara atau kerabat yang berdomisili di Kecamatan Belakang Padang.

Hadir secara langsung dalam kegiatan kali ini Forkopinda serta Aparat Penegak Hukum yang ada di Wilayah Kota Batam maupun Kecamatan Belakangpadang.

WhatsApp_Image_2024-03-27_at_08.40.25_6f2050ca.jpg WhatsApp_Image_2024-03-27_at_08.40.25_6be2f2e8.jpgWhatsApp_Image_2024-03-27_at_08.40.24_2fbf3051.jpg

logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
KEPULAUAN RIAU


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jalan Daeng Kamboja, Tanjungpinang, 291225
PikPng.com phone icon png 604605   +628117709007
PikPng.com email png 581646   kanwilkepri@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humas.kanwilkumham.kepri@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI

Statistik Kunjungan