Karimun-, 01 November 2023. Selepas mengunjungi satuan kerja di wilayah Kabupaten Karimun, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Ham Kepulauan Riau I Nyoman Gede Surya Mataram melakukan silaturahmi bersama Bupati Tanjung Balai Karimun Aunur Rafiq.
Kakanwil Kemenkumham Kepri menyampaikan pentingnya sinergitas antara kedua instansi yang merupakan mitra erat dalam berbagi tugas dan fungsi.
" Sinergitas harus terus dijaga ya, silaturahmi pertama ini tentu menjadi awal perkenalan saya, dan awal kerjasama bersama bapak bupati.” ujarnya.
Beliau pun menyampaikan apresiasi karena perhatian yang diberikan oleh pemerintah Kabupaten Karimun terutama kepada Warga Binaan Pemasyarakatan dan juga Keimigrasian.
" Apresiasi saya kepada Pemerintah Kabupaten Karimun yang senantiasa mendukung dan memberikan perhatian penuh, terutama kepada teman teman yang sedang sekolah pembinaan di Rumah Tahanan Negara juga pada sisi Keimigrasian dimana Tanjung Balai Karimun berdekatan dengan beberapa negara tetangga." ucapnya.
Silaturahmi Kali ini didampingi juga secara langsung oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Dwinastiti, Kepala Divisi Keimigrasian Sugito, Kepala Rudenim Pusat Tanjungpinang Agung Prianto beserta jajaran Kepala Satuan kerja di wilayah Kabupaten Karimun
#KumhamSemakinPasti
#KanwilKemenkumhamKepri
#KemenkumhamRI
#YasonnaLaoly
#KakanwilKemenkumhamKepri
#KanwilKepriWBK