Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Featured

SIMULASI PEMUNGUTAN DAN PENGHITUNGAN SUARA PILKADA 2024

simulasiPilkada.jpg

Tanjungpinang, 26 Oktober 2024-. Hari ini, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kepulauan Riau melaksanakan simulasi pemungutan dan penghitungan suara untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, serta Bupati dan Wakil Bupati. Kegiatan ini berlangsung di Pasar Gurindam, Jalan Cendrawasih, Tanjungpinang.

Simulasi ini memperagakan seluruh tahapan pemungutan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 8, mulai dari persiapan hingga penghitungan suara. Hadir dalam acara ini, Ketua KPU Kepri, Indrawan Susilo Prabowoadi, perwakilan Forkopimda, dan Kepala Divisi Administrasi Kanwil Kemenkumham Kepri, Kaswo.

Indrawan menekankan bahwa tujuan simulasi ini adalah untuk mengukur efisiensi dan efektivitas proses pemungutan suara. Selanjutnya, simulasi serupa akan dilaksanakan oleh KPU kabupaten dan kota pada bulan November, setelah pelantikan petugas KPPS.

Mari bersama-sama sukseskan Pilkada 2024!

logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
KEPULAUAN RIAU


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jalan Daeng Kamboja, Tanjungpinang, 291225
PikPng.com phone icon png 604605   +628117709007
PikPng.com email png 581646   kanwilkepri@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humas.kanwilkumham.kepri@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI

Statistik Kunjungan