Tanjungpinang, 31 Juli 2023. Rangkaian Semarak Hari Lahir Kemenkumham (HDKD) Ke-78 Tahun 2023 di lingkungan Kantor Wilayah Kemenkumham Kepri kembali berlanjut, kali ini gelaran Turnamen Voli dan Badminton antar satuan kerja di wilayah Kepulauan Riau resmi dimulai.
Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kepri Saffar Muhammad Godam, secara resmi membuka kegiatan kali ini bertempat di Lapangan Rumah Detensi Pusat Tanjungpinang. Beliau dalam sambutannya membuka kegiatan, mengungkapkan bahwa kegiatan olahraga seperti ini diharuskan selalu membawa semanngat perjuangan Hari Lahir Kemenkumham (HDKD) Ke 78 Tahun 2023.
“ Semangat Hari Lahir Kemenkumham Ke 78 ini harus kita tuangkan kedalam sebuah pertandingan olahraga yang penuh sportifitas dan semangat juang, dibalik itu tentu kembali tujuannya menjaga silaturahmi antar satuan kerja.” Ungkapnya.
Sebanyak Sembilan tim voli dari unit pelaksana teknis di wilayah Kepulauan Riau mengikuti perlombaan voli. Namun sayangnya wakil dari Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Riau harus kalah di pertandingan pertama, setelah tumbang dari wakil Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tanjungpinang.
Hadir dalam kegiatan kali ini Pimpinan Tinggi Pratama beserta Kepala Satuan Kerja dan pejabat struktural di lingkungan Kanwil Kemenkumham Kepri.
#KumhamSemakinPasti
#KanwilKemenkumhamKepri
#KemenkumhamRI
#YasonnaLaoly
#KakanwilKemenkumhamKepri
#SaffarMGodam
#KanwilKepriWBK